Friday 30 January 2015

Perjalanan Mencari Sabun Wajah

Sudah sekian lama saya tidak mempunyai pembersih khusus wajah. Beberapa waktu yang lalu saya terpikat dengan DIY Face Clenaser yang terbuat dari oat + maizena + garam, dan susah bosan beberapa waktu yang lalu juga dengan alasan ketidakpraktisan. Lalu dengan apa wajah saya dibersihkan? Sabun batang sekaligus buat badan. Yeah..begitulah.

Saya sebenarnya sering kok mencoba-cobai banyak pembersih muka yang dijual di pasaran. Semacam biore, garnier, wardah, clean n clear, oriflame, acnes dan terakhir yang saya ingat saya beli adalah merek bali alus. Dan semuanya tidak membuat saya re purchase. Ada yang bikin bruntusan, ada yang menambah komedo, ada yang bikin kulit muka saya kering banget..ada-ada aja deh pokoknya..

Sebenarnya membersihkan muka dengann oat adalah cara yang menurut saya paling enak dan paling bagus. Selain karena efeknya beneran berasa, tentunya bahan-bahan yang dipakai juga sudah jelas keamanannya buat wajah. Lebih sedikit bahan kimia, dimana bahan kimia yang namanya pun kadang kita susah untuk memnbacanya, apalagi untuk mengetahui kegunaan dan bahayanya (mau belajar juga ga ada waktu, bahan kimia kan banyak bangetttt). Tapi karena saya adalah tipe orang yang selalu merasa dikejar waktu, membersihkan wajah dengan oat ini berasa tidak praktis. Lalu saya pun bosan.

Dengan keinginan luhur untuk mencari sabun wajah yang tidak terlalu banyak mengandung bahan kimia, saya pun menggunakan jurus browsing. Lalu bertemulah saya dengan produk sabun herbal merek Hawa. Lihat saja komposisinya, misalkan untuk varian Limau, isinya ekstrak Limau, Minyak Kelapa dan Soda. So simpel ya.. Pun sudah mendapatkan izin dinas kesehatan DINKES SPP-IRT 304/33.72/2007
Dengan mempertimbangkan wajah saya yang masih berjerawat (ssstt,,,saya sedang terapi vitacid nih teman-teman), maka saya mencoba dulu yang varian limau.
Ini keterangan untuk varian Limau :

Kegunaan : Menghilangkan jerawat
Cara Pemakaian : Basahi tubuh, gosokkan sabun pada tubuh, diamkan beberapa saat, bilas hingga bersih
Disarankan : Menggunakan washlap atau handuk kecil untuk pemakaian jangka waktu lama.
Karena sifat sabun yang mudah mencair, simpan ditempat yang kering.
Berat satuan : 80 gr

Saya baru menggunakan sabun ini selama 2 hari, satu buah sabun saya potong menjadi dua untuk dibagi dengan asisten saya yang juga mempunyai masalah jerawat.

Di saya sih tidak memberikan efek buruk, enak sekali dipakai, busanya lembut dan baunya khas Limau. Semoga saja jerawat saya cepat beres yah,,sudah bosan sekali berurusan dengan jerawat, macam ABG saja,,hehehehe, padahal tahun ini saya akan sudah berumur 30 tahun,,hiks.

No comments:

Post a Comment