Thursday, 30 April 2015

Tips Laktasi ala Saya

Sudah sejak tanggal 20 April yang lalu saya mengurangi jadwal pumping ASIP saya menjadi satu kali sehari. Karena bayi saya sudah mencapai usia dua tahun. Kalo langsung berhenti pumping kok sayang, soalnya setiap harinya saya masih bisa memompa 150 ml ASI. Alhamdulillah yah...
Tadi malam saya mulai menyapih. Jadi sejak tadi malam bayi saya sudah tidak menyusu langsung, jadi siang ini saya putuskan untuk pumping lagi karena sayang kalo asi yang ada tidak dikeluarkan. Biasanya kalau jadwal pumping saya cuma sekali sehari, saya hanya pumping pukul 16.30 ketika mau pulang. Nah, jadi hari ini saya pumping dua kali. Tebak berapa hasilnya? 280 ml :)

Banyak sedikit memang relatif ya, tapi buat saya, 280 di usia anak saya yang udah di atas 2 tahun itu lumiyiiiinn..

Jadi saya sok pede nih mau bagi-bagi tips laktasi ala saya :P

1. Modal pertama kita harus PeDe

Kita harus percaya bahwa kita pasti akan bisa memenuhi kebutuhan ASI untuk anak kita. Kalo dari awal sudah tidak yakin, buru-buru deh perbaiki,,kita harus YAKIN!

2. Jangan memikirkan "kekurusan" #halah

Pada saat masa menyusui, lupakan dulu program pengurusan berat badan. Yah,,kecuali kalo anda artis yang sangat penting untuk menjaga penampilan sehingga terlihat sheempuurnnaah! Makan makanan yang bergizi, perbanyak buah dan sayuran dan kacang-kacangan. Booster asi bisa dibaca di sini.

3. Jangan Malas Pumping

Jadwalkan pumping setiap 3 jam sekali. Jangan malas. Sekali anda menskip jadwal pumping, maka tingkat kemalasan akan menggoda anda lebih sering,,, So, jangan malas pumping! Pumping ga lama kok, 15 menit cukup kalo saya sih. Saya pakai pompa apa? Saya pakai pompa pigeon manual, jadi frekuensi tarik ulur pompanya bisa kita atur sesuai tangan kita sendiri.

4. Banyak Minum

Jangan malas minum, karena ASI kan diproduksi dari makanan dan minuman yang kita konsumsi. Karena ASI bentuknya cairan, maka kita pasti akan membutuhkan lebih banyak cairan ketika masa laktasi ini untuk mengganti cairan yang keluar dari tubuh kita.

5. Istirahat yang Cukup

Entah bagaimana caranya, usahakan untuk istirahat yang cukup. Pengalaman saya sih, ketika kondisi badan tidak fit, kurang tidur atau kecapekan, produksi bisa menurun drastis dari hari sebelumnya.. Hiks..

6. Selalu Berfikiran Positif

Ini serius. Coba saja amati, bagaimana produksi anda ketika anda sedang bete, kesel atau marah-marah,,hihihihihi,,. So, stay positive selalu ya! Dan ini sangat penting. Karena pikiran itu ada di dalam diri kita, jangan sampai orang lain mempengaruhi pikiran kita, lalu kita marah sehingga ASIP kita malah turun. Siapa yang rugi?? Jaga hati deh yaa...

Kiranya ini aja sih tipsnya, dan laktasi itu seperti nasib, Allah tidak akan mengubah nasib seseorang kecuali dia mengubah nasibnya sendiri, begitupun ASIP, ga ada yang bisa mengubah produksi ASIP anda selain anda sendiri!!!

No comments:

Post a Comment